Rabu, 06 Oktober 2010

CARA MEMILIH JURUSAN YANG TEPAT DALAM MENENTUKAN PILIHAN KE PERGURUAN TINGGI (Revisi II)

    Ketika saya masih duduk di dalam bangku SMA, saya binggung harus memilih jurusan ke mana untuk mengambil kuliah, dari saran orang tua, saudara, teman dan guru, banyak menyatakan “ambillah yang kamu sukai dan minati” itu adalah saran yang bagus, tapi bagaimana jika yang kita minati banyak, tentu jawabannya “ambillah yang paling kamu kuasai” tapi bagaimana jika jurusan / prodi tersebut yang di kuasai itu, kitanya tidak di terima di perguruan tinggi tersebut, “ya carilah perguruan tinggi yang tepat dan baik menurut kamu”.
Yang jelas dari tema ini, kita harus menentukan pilihan yang tepat, “ kejarlah impianmu dan cita-citamu“, biasanya cita-cita dan impian tidak lepas dari apa yang kita sukai (hobby), dan konsultasikan kepada orang tuamu, sehingga akan menemukan titik temu dalam menentukan pilihan jurusan, biasanya orang tua di zaman sekarang ini lebih demokratis atau cenderung lebih mengarahkan anak ke jurusan yang tepat sesuai dengan keinginan dan kemampuan anak, dan kita sebagai seorang anak jangan mengkecewakan orang tua kita, bahagiakan orang tua kita dengan berhasil dalam menyelesaikan studi.

    Ada beberapa kiat-kiat dalam menentukan pilihan jurusan ke perguruan tinggi :
1. Pilihlah jurusan yang kamu sukai, apakah itu berasal dari hobymu, kesukaanmu, keahlianmu, atau berasal dari kemampuanmu dalam pelajaran. Ada berbagai macam jurusan di Indonesia yang sesuai dengan hoby dan kemampuanmu, seperti jurusan/prodi dibidang keolahragaan , dibidang komputer, dibidang multimedia, dibidang ekonomi, dibidang kedokteran, dibidang Kependidikan, dibidang agama, dibidang hukum , dibidang seni rupa, bahkan sekolah kedinasan ada di Indonesia, dan berbagai macam Prodi dan jurusan ada di Indonesia.
2. Konsultasikan jurusan/prodi yang kamu pilih kepada orang tuamu, saudaramu, Gurumu, dan temanmu , dan “carilah titik temu” itu dengan pikiran yang tenang,
3. Jangan menunda pilihan, karena waktu jangan dibuang sia-sia, pilihlah jurusan/prodimu dengan mantap, dan niatkan dengan sepenuh hati, karena apabila sudah diniatkan, insyaallah kamu akan semakin mantap dan jangan lupa berdoalah untuk menentukan jurusan/prodi, karena dengan doalah insyaallah kita diberi petunjuk, amin.
4. Setelah kita telah menentukan jurusan, niatkan jurusan/prodi itu dengan sepenuh hati, belajarlah untuk meraihnya dan serahkan kepada Tuhan YME, karena apa yang kita lakukan harus kita niatkan karena Tuhan, karena Tuhan akan memberikanmu kemudahan dan amalan yang besar, Amin. Dan belajar atau mencari ilmu di sekolah merupakan ibadah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Powered By Blogger

Daftar Blog Saya

Cari Blog Ini